Disney Princess Meet in Wreck-it Ralph 2

Studio film Walt Disney Animation Studios diketahui baru saja membocorkan adanya perubahan baru pada film animasi mereka, Wreck-It Ralph 2: Ralph Breaks the Internet. Bocoran itu adalah bagaimana studio yang identik dengan film anak-anak itu membuat makeover ekstrem terhadap para Princess mereka. Ya, para princesses itu akan mendapatkan penampilan modern alih-alih jadul.

Sejak tahun 2010, Walt Disney Animation Studios telah menuai banyak kesuksesan dengan film-film mereka. Tengok saja ada film-filmseperti Frozen dan Moana hingga petualangan-petualangan seru lain di Zootopia dan Big Hero 6.

Sekarang, setelah lepas kerjasama dari Pixar Studios, Walt Disney kembali dengan sekuel dari petualangan gim arcade 2012, Wreck-It Ralph. Di edisi keduanya kali ini bakal lebih seru karena menampilkan para Princess Disney yang lebih kekinian lho!

1. Cerita Wreck-It Ralph 2

Bakal Seru, Disney Princess Tampil Lebih Kekinian di Wreck It Ralph 2 forbes.com

Jangan keburu lihat penampilan para Princess yang baru dulu, ya. Mula-mula kita ketahui terlebih dulu cerita Wreck-It Ralph 2 ini.

Cerita Ralph Breaks the Internet ini dilaporkan akan kembali berpusat pada duet Ralph (John C Reilly) dan seorang pebalap cewek Vanellope von Schweetz (Sarah Silverman). Kali ini, petualangan mereka tidak lagi berada di dalam gim Family Fun Center & Arcade Litwak. Namun, Ralph dan Vanellope akan menemukan jaringan wifi dan mereka akan menjelajah lebih luas lagi yaitu ke world wide web (WWW).

Di WWW itulah mereka akan bertemu dengan para Princess Disney. Keren kan?

2. Para putri Disney klasik

https://www.youtube.com/embed/_BcYBFC6zfY

Pada gelaran D23 Expo (official Disney fan club), beberapa waktu lalu, terungkap bahwa putri-putri Disney akan muncul di Wreck-It Ralph 2. Dalam sebuah official trailer yang bisa kamu tonton di atas, Ralph Breaks the Internet menampilkan beberapa karakter putri klasik Disney yang paling populer. Namun sekarang, para fans Disney dapat melihat para Princess dengan cara yang sangat berbeda, mereka mengenakan busana modern!

Tapi, dalam trailer di atas kamu tidak akan melihat para Princess mengenakan outfit modern, karena memang sengaja tidak ditampilkan demikian. Sekarang, Walt Disney resmi membocorkannya ke publik seperti yang bisa kalian lihat di bawah ini.

3. Para putri dengan modern outfit

Bakal Seru, Disney Princess Tampil Lebih Kekinian di Wreck It Ralph 2 ew.com

Seperti yang bisa kamu lihat di atas, dalam foto baru Ralph Breaks the Internet yang dirilis oleh Walt Disney via Entertainment Weekly itu terlihat para Princess Disney tampak sedang bermalas-malasan bersama Vanellope.

Mereka terlihat mengenakan pakaian yang lebih modern. Dalam foto di atas tersebut, kamu akan mengenali si Ariel Little Mermaid, Pocahontas, Cinderella, Anna dan Elsa, Snow White, Rapunzel, Moana, Putri Tiana dan Mulan. Tambah keren aja kan mereka?

4. Pesan kuat dari Walt Disney tentang kesetaraan gender

Bakal Seru, Disney Princess Tampil Lebih Kekinian di Wreck It Ralph 2 twitter.com/DemiFiendRSA

Selama beberapa tahun terakhir, Walt Disney diketahui terus mengembangkan film dengan tokoh protagonis perempuan yang datang dari berbagai budaya dan ras yang berbeda. Coba lihat ada si Pocahontas (Indian), Tiana (New Orleans, AS), Mulan (Cina) dan Moana (Pasifik).

Walau demikian, belakangan terdapat banyak diskusi karena semakin banyak generasi perempuan yang lebih dewasa juga turut menonton film Disney. Lalu, pesan apa yang ingin disampaikan Disney melalui tokoh-tokoh perempuan mereka?

Menurut pengisi suara Venellope von Schweetz, Sarah Silverman, film animasi Wreck-It Ralph 2: Ralph Breaks the Internet ini akan menampilkan tokoh para putri dan Venellope yang sedang berdialog mengenai persoalan klasik jender.

"Para Princess dan Vanellope akan saling belajar satu sama lain. Tetapi, apa yang terjadi dalam diskusi itu adalah mengakui (adanya persoalan gender). Aku tidak ingin mengatakan seksisme yang terang-terangan, tetapi itu sudah menjadi ide kuno dan dalam film, para putri akan berubah menjadi seorang feminis yang artinya setara."

5. Sisi yang berbeda dari para putri Disney

Bakal Seru, Disney Princess Tampil Lebih Kekinian di Wreck It Ralph 2 twitter.com/DemiFiendRSA

Dari pemaparan di atas, akan sangat menarik untuk diketahui, bagaimana film Wreck-It Ralph 2: Ralph Breaks the Internet menggambarkan upaya para putri menunjukkan superioritas mereka. Seperti yang sudah diketahui, para putri Disney acap kali digambarkan sebagai sosok yang lemah lembut, bahkan tak berdaya. Para pahlawan sering kali datang dari para pangeran yang notabene adalah laki-laki.

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, film-film Walt Disney belakangan terus menampilkan karakter perempuan yang kuat dan berani. Hal itu telah menunjukkan bahwa Disney telah mengangkat film-film mereka ke dimensi baru yaitu feminisme.

Mengingat adanya desain kontemporer dari para putri dan pernyataan Sarah Silverman, tidak diragukan lagi Wreck-It Ralph 2: Ralph Breaks the Internet bakal menyajikan sisi yang berbeda dari para putri klasik.

Baca Juga: Wreck-It Ralph 2 Tayang Bulan Ini, Ralph Akan Mengacau di Internet Lho

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Disney Princess Meet in Wreck-it Ralph 2

Source: https://www.idntimes.com/hype/entertainment/rangga-putra/disney-princess-tampil-lebih-kekinian-di-wreck-it-ralph-2-c1c2

0 Response to "Disney Princess Meet in Wreck-it Ralph 2"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel